Monday, January 11, 2010

Definisi Telegram

Definisi Telegram

Telegraf merupakan sebuah mesin untuk mengirim dan menerima pesan pada jarak jauh. Kata telegraf yang sering didengar saat ini, secara umum merupakan telegraf elektrik. Telegraf ditemukan oleh seorang warga Amerika Serikat bernama Samuel F.B. Morse bersama dengan asistennya Alexander Bain.

Pesan pada telegraf dikirimkan oleh operator telegraf (telegrapher) menggunakan kode morse yang terkenal dengan nama “telegram” atau “kabelgram”, sering disingkat dengan pesan kabel atau kawat. Sebelum telepon jarak jauh ditemukan dan banyak digunakan, telegram sangat terkenal. Telegram biasanya digunakan untuk perjanjian bisnis, dan tidak sama dengan email, telegram sering digunakan untuk pengiriman dokumen resmi dalam perjanjian bisnis.